Hammer / Umbrela
Pola Hammer terbentuk dengan formasi nilai harga penutupannya, berada di atas nilai harga pembukanya atau jauh di atas harga terendahnya, biasanya terdapat ekor yang panjang di bawah body dari candlesticknya dan ukuran panjang ekor rata-rata 2 kali lebih panjang dari body candlenya.
Pola Hammer biasanya terbentuk di dasar pergerakan downtrend yang sedang terjadi, pola ini mencerminkan semakin berkurangnya kekuatan dari trader penjual yang hendak menekan harga pasar, sementara para trader pembeli berbalik mendorong nilai harga ke atas hingga akhirnya nilai harganya ditutup di atas dari nilai harga pembukanya atau jauh di atas nilai harga terendahnya.
Pola ini memberikan sinyal pembalik hara trend yang kuar (reversal).
Hanging Man
Sementara Candlestick dengan bentuk yang sama namun terletak di puncak dari pergerakan ke atas sebuah trand di namakan pola Hanging man, bentuknya seperti orang gantung diri.
pola hanging man juga memberi signal pembalikan arah trend yang kuat (reversal) dari sebuah trend yang bergerak naik.
Terbentuknya pola hanging man menunjukan bahwa kemungkinan pergerakan naik sebuah trend telah mencapai puncaknya, dan kekuatan dari trader pembeli mulai berkurang.
Shooting Start
Pola shooting star merupakan bentuk candlestick yang mirip dengan hammer, namun gambarnya terbalik ke bawah, ekornya di atas panjang badannya di bawah.
Pola ini biasanya terbentuk di atas pergerakan up trend yang sedang terjadi dan mencerminkan kenaikan nilai harga pasar, namun trader penjual berbalik menekan harga kebawah.
Pola shooting star juga merupakan sinyal awal pembalikan arah tren yang kuat, dari sebuah trend yang bergerak naik, dan seperti halnya hanging man, pola shooting star juga membutuhkan konfirmasi candle berikutnya sebelum kita berniat melepas posisi kita
Inverted Hammer
Pola inverted Hammer, merupakan bentuk candlestick kebalikan dari shooting star, namun bedanya posisi di bawah dari pergerakan sebuat down trend. Pola ini memberikan indikasi akan tanda-tandk awal untuk bullish
Pola ini biasanya terbentuk di bawah pergerakan down trend yang sedang terjadi dalam sebuah periode waktu.
Walaupun mengindikasikan tanda-tanda untuk bullish, pola inverted hammer juga membutuhkan konfirmasi pada candle berikutnya sebelum kita berniat membuka posisi.
Spinning Tops
Sebuah pola spinning tops dalam analisa untuk mengartikannya tidaklah perlu melihat warnanya baik itu putih maupun hitam. Dalam analisa teknikal, warnanya tidaklah sepenting letak posisinya.
Pola ini mengindikasikan ketidakpastian arah dari pasar untuk menentukan pergerakan arah selanjutnya, sehingga dapat di katakana bahwa pola spinning tops merupakan pola yang netral. Namun letak posisi pola spinning tops dapat memberikan arti lebih dalam bagi kita, karena pola ini dapat menjadi bagian dari trend yang sedang berlanjut/continuation pattern.
Jika pola spinning tops terlihat setelah pergerakan ke atas yang kuat (strong rally), maka kemungkinan dapat menjadi tanda-tanda untuk berbalik menjadi pergerakan ke bawah, begitu juga sebaliknya.
Gravestone Doji Star
Pola gravestone doji star (batu kuburan) terbentuk dengan menyerupai huruf “T” terbalik. Pola ini menunjukan bahwa nilai harga pembukaan, dan nilai harga penutupan, serta nilai harga terendahnya berada pada nilai yang sama.
Pola ini juga mempunyai ekor atas yang panjang yang mana menunjukan bahwa nilai harganya sempat diangkat naik ke atas oleh trader pembeli, namun saat penutupan oleh trader penjual nilai harga tersebut ditekan ke bawah hingga di tutup kembali pada nilai harga pembukaannya
Seperti umumnya semua makna dari doji star, pola dari gravestone doji star dapat di artikan sebagai sinyal pembalik yang kuat ataupun pola kelanjutan dari sebuah pergerakan pasar.
Bila polanya di atas pergerakan akan down trend
Bila polanya di bawah pergerakan akan up trend
Long Legged Doji
Pola Long Legged Doji adalah ketidakpastian dari pasar untuk menentukan arah
seperti halnya pola candlestick doji lainnya, long legged doji dapat di artikan sebagai signal pembalik/reversal ataupun pola kelanjutan/continuation
hal terpenting untuk mendefinisikan long legged doji adalah posisi dimana pola long legged doji ini terbentuk.
Jika Long Legged Doji terbentuk di puncak dari sebuah up trend, maka dapat di artikan sebagai signal awal untuk pembalikan ke down trend
Jika Lolng Legged Doji terbentuk di bawah dari sebuah down trend, maka dapat di artikan sebagai signal awal bagi market untuk terjadi pembalikan ke up trend
Dragon Fly Doji
Pola candlestick yang terbentuk huruf "T" ini terbentuk jika nilai harga pembuka, nilau harga tertinggi dan nilai harga penutupnya sama.
Pola Dragon FLy Doji sama dengan pola-pola candlestick doji lainnya, dimana dapat diartikan sebagai permulaan dari pola pembalik ataupun pola kelanjutan dari sebuah trend.
Letak posisinya lah yang paling menentukan sebagai keputusan, Jika Dragon fly doji terbentuk di puncak dari sebuah pola kecenderungan up tred, maka di artikan sebagai signal pembalik down trend.
sebaliknya bila dragon fly doji terbentuk dari dasar sebuah down trend maka dapat diartikan sebagai sebuah signyal pembalik bagi market untuk up trend
Bullish Engulfing
BULLISH ENGULFING PATTERN
Tipe: Reversal (Pergantian Trend)
Waktu: Bearish Trend (Trend turun)
Tingkat kebenaran: Sedang
Konfirmasi: Disarankan menunggu candle sesudahnya
Definisi:
Bullish Engulfing pattern adalah pola yang dicirikan dengan tubuh candle pertama berada didalam candle ke-2, yang cenderung muncul waktu trend turun. Candle pertama tidak harus benar-benar berada didalam candle ke-2.
Bearish Engulfing
Terbentuk berdasarkan 2 candlestick
Pola ini biasanya diidentifikasikan sebagai pola pembalik dari up trend dengan dua warna berbeda pada tubuh candlestick yang solid.
dalam tampilan candlesticknya terlihat jelas yang warna hitam memeluk yang warna putih, dalam pola ini, ekor atas maupun bawah tidaklah terlalu penting untuk di perhatikan.
seperti halnya bullish engulfing, dalam menentukan pola ini kita harus memperhatikan sebuah pola kecenderungan untuk uptrend yang sedang berlangsung dan pada puncak pola tersebut terdapat candlestick putih yang terbentuk, kemudian candlestick lain muncul berwarna hitam yang meliputi seluruh tubuh candlestick putih tersebut, jadi seakan-akan putihnya tertutup hitam, perhatikan gambar di atas...
berdasarkan pengalaman dan data dari chart, pola bearish engulfing juga merupakan salah satu pola bearish yang paling solid, dari semua pola pembalikan bearish.
hal ini dapat di artikan bahwa minat dan daya jual trader penjualan saat itu sangat kuat, meskipun di buka di nilai harga pembukanya yang lebih tinggi dari pada nilai harga penutup di hari pertama, namun trader penjual dapat menentukan nilai harga ke bawah dan di tutup bahkan lebih rendah daripada nilai harga pembuka dari cendle pertama.
Bullish Harami
Pola Bullish Harami merupakan bentuk candlestick ganda yang mengidentifikasikan pola pembalikan dari downtrend menjadi uptrend , "Harami" berasal dari bahasa jepang, yang artinya adalah "Hamil", Lucu yah ko hamil???
karna Pola candlesticknya mirip seperti ibu" hamil.
Pola Bullish Harami terbentuk dengan sebuah candle hitam yang panjang lalu disusul terbentuknya candlestick putih di sampingnya yang menyerupai perut dalam tubuh hitam tersebut, jadi mirip ibu hamil kan...
Pola Bullish Harami juga bisa di artikan sebagai pola ketidakpastian, dimana trader penjual yang memulai mengurangi transaksinya untuk menekankan pasar dengan terbentuknya candle putih kecil yang merefleksasikan ketidakpastian arah di candle keduanya.
Biasanya Bullish Harami ditentukan terbentuknya pada dasar dari sebuah pola kecenderungan down trend, dan ini merupakan signal kemungkinan untuk pembalikan arah dari trend.
Bearish Harami
Kebalikan dari bullish harami, maka pola Bearish Harami merupakan bentuk candlestick ganda yang mengindikasikan pola pembalikan dari kecenderungan up trend untuk berbalik menjadi turun.
pola Bearish Harami terbentuk dengan sebuah candle putih yang panjang lalu muncul candlestick hitam kecil disampingnya yang merupakan perut dalam tubuh candle putih tersebut. pola Bearish Harami juga bisa di artikan sebagai pola ketidakpastian, dimana trader pembeli mulai mengurangi transaksinya untuk mengangkat kenaikan harga pasar, hal ini tercermin dari terbentuknya candle hitam yang kecil yang mana merupakan cermin ketidakpastian arah di hari keduanya.
biasanya Bearish Harami di temukan terbentuk pada puncak dari sebuah pola uptrend dan ini merupakan signal kemungkinan pembalikan arah dari trend.
Bullish Harami Cross
Pola Bullish Harami Cross merupakan bentuk candlestick ganda yang dapat di artikan sama dengan bullish harami perbedaannya hanya pada candle 2nya yang membentuk tanda + seperti doji.
Pola Bullish Harami Cross terbentuk dengan candle hitam yang panjang dan kemudian terbentuk candle doji di sampingnya, yang menyerupai tanda palang merah atau tanda +.
Pola Bullish Harami Cross juga bisa di artikan sebagai pola ketidakpastian di mana trader penjual mulai mengurangi transaksinya untuk menekan pasar. disusul kemudian terbentuk candle doji yang kecil yang merefleksikan ketidakpastian arah.
biasanay Bullish Harami Cross di temukan pada chart Down trend ini merupakan signal awal untuk pembalikan arah dari trend.
Bearish Harami Cross
Kebalikan dari bullish harami cross, pola Bearish Harami Cross merupakan bentuk candlestick ganda yang mengidikasikan pola pembalikan dari sebuah up trend untuk berbalik menjadi down trend, pola Bearish Harami Cross merupakan candlestick ganda yang dapat di artikan sama dengan bearish harami, perbedaannya hanya candle keduanya membentuk doji +.
pola Bearish Harami Cross terbentuk dengan sebuah candle putih yang panjang kemudian keluar candle doji di sampingnya.
pola Bearish Harami Cross juga bisa di artikan sebagai pola ketidakpastian, kronologinya di mana trader pembeli mulai mengurangi transaksinya untuk membeli, dan kemudian terbentuk candle doji yang kecil yang merefleksikan ketidakpastian arah.
Piercing Line
Pola Piercing Line merupakan bentuk candlestick ganda yang terjadi dalam 2 hari. pola Piercing Line ini biasanya diidentifikasikan sebagai pola pembalik dari down trend dengan dua warna yang berbeda pada tubuh candlesticknya.
Piercing Line artinay menindik seperti anting-anting, dalam gambar terlihat candle 2 yang berwarna putih menindik ke bawah ke candle yang berwarna hitam.
dalam mengidentifikasi Piercing Line, sebuah pola kecenderungan downtrend sedang berlangsung.
candle pertama yang berwarna hitam mencerminkan penurunan yang sedang berlangsung dari trend turun, namun meskipun terjadi penurunan yang berlanjut ( hal ini tercermin dari harga pembukanya yang lebih rendah), tapi kekuatan bull pembeli tiba-tiba mengangkat harga pasar hingga di tutup melewati tengah dari body candle pertama.
pola Piercing Line merupakan kemungkinan pembalik dari down trend menjadi up trend, dan di butuhkan konfirmasi lebih lanjut sebelum memutuskan untuk open posisi.
keputusan untuk membuka op posisi Buy hanya jika candle berikutnya mengkonfirmasikan dengan nilai harga penutuo yang di tutup lebih tinggi dari pada candle pertama dan ke dua, jika candle berikutnya tidak mengkonfirmasikan signal pembalik, maka akan kemungkinan besar trend akan lanjut turun..
Dark Cloud
Pola Dark Cloud juga merupakan bentuk candlestick ganda, pola Dark Cloud ini biasanya diidentifikasi sebagai pola pembalik dari up trend dengan dua warna yang berbeda pada tubuh candlestick yang solid.
Dark Cloud artinya awan hitam layaknya langit yang mendung dalam tampilan candle-nya terlihat di mana candle ke 2 nya yang berwarna hitam seolah-olah menjadi awan hitam yang membentang cendle pertama yang putih, dalam mengindetifikasi Dark Cloud, sebuah pola kecenderungan up trend sedang berlangsung.
Candle pertama yang berwarna putih mencerminkan kenaikan harga yang sedang berlangsung dari sebuah pola up trend yang sedang terjadi..
kemudian di candle ke dua meskipun masih berlanjut ( terlihat dari pergerakan harga pembukanya yang lebih tinggi), kekuatan bearlish penjual tiba-tiba menekan kenaikan nilai harga pasar hingga di tutup lebih rendah dari nilai harga penutupan candle pertam.
pola Dark Cloud merupakan kemungkinan pembalik dari up trend menjadi down trend, namun juga di perlukan konfirmasi lebih lanjut sebelum kita buka posisi sell.
keputusan untuk menjual jika hanya candle berikutnya mengkonfirmasikan dengan nilai penutupan yang di tutup lebih rendah dari pada nilai harga terendah dari candle pertama dan ke dua. jika candle berikutnya tidak mengkonfirmasikan sinyal pembalik trend, maka kemungkinan besar kecenderungan up trend akan berlanjut
Homing Pigeon
pola Homing Pigeon merupakan bentuk candlestick ganda, pola Homing Pigeon ini biasanya diidentifikasikan sebagai pola bullish dari pembalikan down trend.
Homing Pigeon terbentuk dari sepasang atau 2 candle berwarna hitam yang biasanya di temukan pada dasar dari sebuah pola downtrend yang sedang berlangsung.
mirip dengan bentuk bullish harami, bentuk candle yang ke dua biasanya lebih kecil dan berada di samping tubuh dari candle yang pertama, hanya saja pada pola Homing Pigeon ke dua candlenya berwarna hitam.
dalam mengidentifikasikan Homing Pigeon juga mirip dengan bulis harami yaitu ketidakpastian akan arah pasar. namun setelah pola down trend, terbentuk pola ini pada dasar trend tersebut menjadi signal awal akan terjadi pola pembalikan.
Homing Pigeon merupakan kemungkinan pembalikan dari down trend menjadi up trend, dan tetap membutuhkan konfirmasi lebih lanjut sebelum anda memutuskan untuk open posisi.
keputusan untuk membeli hanya jika candle berikutnya mengkonfirmasikan dengan nilai harga penutup yang di tutup lebih tinggi dari pada candle pertama dan kedua.
juka candle berikutnya tidak mengkonfirmasikan signal pembalikan trend, maka kemungkinan besar pola down trend akan terus berlanjut
Bearish Homing Pigeon
Pola Bearish Homing Pigeon merupakan bentuk candlestick ganda, pola Bearish Homing Pigeon ini biasanya diidentifikasikan sebagai pola bearish dari pembalikan up trend menjadi down trend.
Bearish Homing Pigeon terbentuka dari sepasang atau 2 candle berwarna putih yang biasanay di temukan pada puncak dari sebuah pola kecenderungan up trend yang sedang berlangsung.
mirip dengan bentuk Bearish harami, bentuk candle yang ke dua biasanya lebih kecil dan berada di samping tubuh dari candle yang pertama hanya saja pada pola bearish homing pigeon, kedua candlenya berwarna putih.
dalam mengindetifikasikan Bearish Homing Pigeon, juga mirip dengan bearish harami yaitu sebuah pola ketidakpastian akan arah pasar.
namun setelah pola up trend, terbentuk pola ini pada puncak trend tersebut dapat menjadi signal akan terjadi pola pembalikan, namun di butuhkan konfirmasi lebih lanjut sebelum anda memutuskan untuk membuka posisi sell.
keputusan untuk menjual hanya jika candlel berikutnya mengkonfirmasikan dengan nilai harga penutupan yang di tutup lebih rendah dari pada candle pertama dan ke dua, jika candle berikutnya tidak mengkonfirmasikan signal pembalikan trend, maka kemungkinan besar pola up trend akan terus berlanjut.
Pola ini merupakan bentuk candlestick ganda yang terbentuk dari sepasang atau 2 candle berwarna (hitam dan putih) yang biasanya ditemukan pada dasar dari sebuah pola kecenderungan turun yang sedang berlangsung.
Mirip dengan bullish harami, candle pertama berwarna hitam diikuti bentuk candle yang ke dua (putih) biasanya lebih kecil dan berada di samping body dari candle yang pertama, hanya saja pada pola ini candle keduanya dapat berbentuk doji yang berekor.
Pola candlestick tweezers bottom biasanya membentuk nilai harga terendah yang sama dan merupakan kemungkinan pembalikan yang membutuhkan konfirmasi lebih lanjut sebelum anda memutuskan masuk ke pasar.
Dalam mengidentifikasi pola ini, paling penting adalah memperhatikan harga tertinggi dan terendahnya. Body candle bukanlah perhatian utama, dan tweezers bottom dapat terdiri lebih dari 2 candle.
Keputusan untuk membeli hanya jika candle berikutnya mengkonfirmasi dengan nilai harga penutupan yang ditutup lebih tinggi daripada candle pertama dan ke dua. Jika tidak maka kemungkinan besar kecenderungan turun akan terus berlanjut.
Tweezers Top
Pola ini merupakan bentuk candlestick ganda yang terbentuk dari sepasang atau 2 candle berwarna (putih dan hitam) yang biasanya ditemukan pada puncak dari sebuah pola kecenderungan naik yang sedang berlangsung.
Mirip dengan bearish harami, candle pertama berwarna putih diikuti bentuk candle yang ke dua (hitam) biasanya lebih kecil dan berada di samping body dari candle yang pertama, hanya saja pada pola ini candle keduanya dapat berbentuk doji yang berekor.
Pola candlestick tweezers top biasanya membentuk nilai harga tertinggi yang sama dan merupakan kemungkinan pembalikan yang membutuhkan konfirmasi lebih lanjut sebelum anda memutuskan masuk ke pasar.
Dalam mengidentifikasi pola ini, paling penting adalah memperhatikan harga tertinggi dan terendahnya. Body candle bukanlah perhatian utama, dan tweezers top dapat terdiri lebih dari 2 candle.
Keputusan untuk open sell hanya jika candle berikutnya mengkonfirmasi dengan nilai harga penutupan yang ditutup lebih rendah daripada candle pertama dan ke dua. Jika tidak maka kemungkinan besar kecenderungan naik akan terus berlanjut.
Abandoned Baby
posisi bawah
Abandoned Baby pada posisi bawah
Pola Abandoned Baby, merupakan bentuk candlestick 3 batang yang dapat di artikan sama dengan morning doji star. tanda + (Doji star) muncul pada pola ini mirip dengan bayi yang di tinggalkan sendiri di bawah/diatas sebuah pola.
Pola abandoned baby pada posisi di bawah terbentuk dengan sebuah candle hitam yang panjang pada hari pertama, dan kemudian di hari ke 2 candlestick doji di sampingnya yang menyerupai tanda palang merah atau tanda + namun candle sebelumnya. klemudian pada hari ke tiga, terbentuk sebuah candlestick putih yang juga membuat celah/gap di atas candle doji tersebut.
pola Abandoned Baby juga bisa di artikan pola pembalik trend di mana trader penjual terlihat memulai mengurangi transaksinya untuk menekan pasar, terbentuknya candle ke duanya. kemudian dilanjuti dengan serangan balik dari trader pembeli pada candle berikutnya untuk mengangkat nilai harga pasar.
biasanya pola Abandoned Baby di tremukan terbentuk pada dasar dari sebuah pola kecenderungan turun dan ini merupakan sinyal awal kemungkinan untuk pembalik arah
Abandoned Baby pada posisi di atas
Pola Abandoned Baby juga dapat di temukan di atas sebuah trend, merupakan bentuk candlestick 3 batang yang dapat di artikan sama dengan morning doji star. tanda + (Doji star) muncul pada pola ini mirip dengan bayi yang di tinggalkan sendiri di bawah/diatas sebuah pola.
Pola abandoned baby pada posisi di atas terbentuk dengan sebuah candle putih yang panjang pada candle pertama, dan kemudian di hari ke 2 candlestick doji di sampingnya yang menyerupai tanda palang merah atau tanda + namun candle sebelumnya. klemudian pada candlr ke tiga, tentunya candle doji terbentuk dengan gap ke atas daripada candle sebelumnya.
kemudian muncul candle ketiga berwarna hitam yang juga membuat celah gap di bawah candlke doji tersebut.
pola Abandoned Baby juga bisa di artikan pola pembalik trend di mana trader pembeli terlihat memulai mengurangi transaksinya untuk mengangkat pasar, terbentuknya candle ke duanya. kemudian dilanjuti dengan serangan balik dari trader penjual pada candle berikutnya untuk menekan nilai harga pasar.
Three White Soldier
Pola Three White Soldier atau tiga prajurit putih merupakan bentuk candlestick berkelompok yang terbentuk dari 3 batang candlestick berwarna putih yang berurutan ke atas dengan nilai harga penutupnya yang selalu lebih tinggi daripada nilai harga penutupan sebelumnya.
pola Three white soldier yang terbentuk pada areal rendah atau sideway, mengidentifikasikan kekuatan trader pembeli untuk kembali beraksi untuk mengangkat nilai pasar.
biasanya pola three white soldier ini di temukan terbentuk pada dasar dari sebuah pola downtrend , dan ini merupakan signal kemungkinan untuk pembalikan arah dari trend.
terbentuknya pola Three White Soldier pada pembalikan akan mencerminkan trend kecenderungan untuk melanjutkan trend bullish bagi market pasar di candle berikutnya.
Three Black Crows
pola Three Black Crows atau tiga gagak hitam yang mau mati..
merupakan bentuk kelompok dari candlestikk yang berwarna hitam, terbentuk dari 3 batang candlestick hitam berurutan nilai harga penutupnya yang selalu lebih rendah dari harga penutup sebelumnya.
pola Three Black Crows terbentuk pada area nilai tertinggi ataupun sideway yang mengidintifikasi kekuatan trader penjual yang terus meneruskan aksinya untuk menekan nilai pasar.
biasanya pola Three Black Crows ini di temukan terbentuk pada puncak dari sebuah pola kecenderungan up trend, dan ini merupakan sebuah sinyal kemungkinan untuk pembalikan arah dari trend.
terbentuknya pola Three Black Crows pada pola pembalikan, akan mencerminkan trend kecenderungan untuk bearish bagi market pada candle mendatang.
pola Three River Morning Star merupakan bentuk candelstick 3 batang yang dapat di artikan hampir sama dengan morning doji star ataupun abandoned baby, hanya saja tanda candle tengahnya tidaklah berbentuk + (doji star) namun bentuk sebuah candle pendek yang di tinggalkan sendiri di bawah sebuah pola.
pola Three River Morning Star pada posisi di bawah terbentuk dengan sebuah candle hitam yang panjang pada candle pertama dan kemudian di susul candle 2 dengan body yang kecil di sampingnya yang terbentuk dengan gap ke bawah daripada candle sebelumnya. kemudian muncul candle ke 3 terbentuk sebuah candle putih yang juga membuat gap di atas candle tengah tersebut.
pola Three River Morning Star merupakan pola pembalikan trend, trader penjual terlihat memulai mengurangi transaksinya untuk menekan pasar yang membentuk candle yang kecil sebagai refleksi ketidakpastian arah di candle ke 2, kemudian dilanjutkan dengan serangan balik dari trader pembeli pada hari berikutnya untuk mengangkat nilai harga pasar.
seperti halnya abandoned baby, biasanya pola Three River Morning Star di temukan terbentuk pada dasar dari sebuah pola down trend, dan ini merupakan sebuah signal awal kemungkinan untuk pembalikan arah dari trend.
Three river evening star
pola Three river evening star, adalah pola bentuk candlestick 3 batang yang dapat di artikan hampir sama dengan evening doji star, hanya saja tanda candle tengah tidak berbentuk + (doji star) namun berupa candle pendek yang terbentuk sendiri di puncak sebuah pola.
pola Three river evening star pada posisi di atas di mulai dengan terbentuknya sebuah candle putih yang panjang pada candle pertama lalu di susul dengan candle dengan body yang kecil dengan gap ke atas di candle ke 2, kemudianj pada candle ke 3 terbentuk sebuah candle hitam yang beradan di bawah candle tengah tersebuh.
pola Three river evening star juga bisa di artikan sebagai pola pembalik tren dimana trader pembeli terlihat mulai kehabisan tenaga untuk transaksinya untuk mengangkat pasar.
kemudian terbentuk candle yang kecil, yang mana merefleksikan ketidakpastian arah di candle ke 2 dan dilanjutkan dengan serangan balik dari trader penjual pada hari berikutnya untuk menekan harga pasar.
seperti halnya evening star, biasanya pola Three river evening star ditemukan pada sebuah pola up trend, dan ini merupakan signal kemungkinan untuk pembalik arah dari trend.
Vibby's Pattern
Pola "V" merupakan pola bentuk candle berkelompok dengan minimum tediri dari 3 batang candle.
pola ini terbentuk dengan sebuah atau sekelompok candle hitam yang terbentuk di candle pertama kemudian di ikuti dengan terbentuknya pola candle yang menfidentifikasi pola pembalik trend dengan berbagai bentuk (Hammer, Doji, dll) pada dasarnya dari penurunan hari-hari sebelumnya.
selanjutnya di susul dengan sebuah ataupun beberapa candle potuh yang mengkonfirmasi signal pembalk tersebut membentuk hurif "V" dengan menembus ke atas dari pada nilai harga tertinggi dari candle -candle hitam sebelumnya.
sumber : jagadinvesta.blogspot.com
baca Juga